Circle Gallery

Minggu, 18 September 2016

Pejudo Jabar dan Jateng Berbagi Emas Nomor Kata

BANDUNG - Tim judo tuan rumah Jawa Barat dan Jawa Tengah berbagi medali emas pada nomor kata yang dipertandingkan di GOR Saparua, Kota Bandung, Minggu (18/9/2016) malam.

Pasangan pejudo Jawa Barat terdiri dari Nakim dan Riki Hermansyah meraih medali emas di nageno kata, sedangkan pasangan Judo Jawa Tengah terdiri dari Cintia Trubus dan Lie Grace Natalia meraih emas di nomor ju-no kata.
Nakim dan Riki Hermansyah meraih posisi tertinggi dengan nilai 398, sedangkan peringkat kedua untuk kategori nageno kata ini diraih oleh pasangan pejudo dari Suliswanto dan Embun Cahyono yang mengumpulkan poin 385. Sedangkan pasangan pejudo dari Jawa Tengah yakni Eko Mulianti dan Dewa Made akar Putu yang mengumpulkan poin 361 harus puas dengan medali perungu.

Untuk nomor Juno- kata, pasangan Cintia Trubus dan Lie Grace Natalia menjadi juara dengan poin 399, disusul pasangan Ita Rahmawati dan Novita Wulan Sari dari Jawa Timur dengan poin 393.

Sedangkan peraih perak di nomor ini direbut oleh pasangan pejudo tuan rumah yakni Anggun Nurajijah dan Dian Kusuma dengan poin 389.Tambahan satu medali emas oleh pasangan Nakim dan Riki Hermansyah semakin memantapkan posisi tuan rumah untuk mengamankan juara umum cabang judo di PON XIX 2016. Saat ini tim judo Jawa Barat telah mengumpulkan sepuluh medali emas dari dua puluh nomor yang telah dipertandingkan.

Cabang olahraga judo masih menyisakan dua nomor tanding yakni beregu putra dan putri yang akan dipertandingkan Senin (19/9) di GOR Saparua, Bandung. (Antara/DHE)*

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

NEWS UPDATE

Jadwal Penerbangan Bandara Husein Sastranegara Bandung

Info Cuaca Jawa Barat